Tanjungpinang (Cindai.id)_Satres Narkoba Polresta Tanjungpinang memusnahkan 9807 butir pil ekstasi di halaman Mapolresta Tanjungpinang, Rabu (25/10).
Turut hadir dalam acara pemusnahan Barang Bukti (BB) Pengadilan Negeri Kota Tanjungpinang, BNN Kota Tanjungpinang, Bea Cukai Tanjungpinang Kasat Narkoba Polresta Tanjungpinang, Humas Polresta Tanjungpinang.
Dimana kronologis berawal pada 17 september 2023, tersangka AG ditangkap petugas Bea Cukai Tanjungpinang di Pelabuhan International Sri Bintan Pura karena kedapatan membawa pil ekstasi yang dibungkus dengan kacang almond dari malaysia.
Kasat Narkoba Polresta Tanjungpinang, AKP Arsyad Aryandi mengatakan barang bukti yang akan kita musnahkan hari ini sebanyak 9807 dari jumlah total keseluruhan 10.027 pil ekstasi.
Tidak semua barang bukti yang kita musnahkan karena ada sebagian diambil untuk uji labor dan bukti di persidangan.
“Barang bukti tersebut sudah melalui pemeriksaan termasuk uji laboratorium dan terbukti bahwa barang ini mengandung narkotika, psikotropika dan zat aditif,” ujarnya sambil memperlihatkan hasil uji.
Selanjutnya barang bukti ekstasi dimusnahkan dengan cara diblender mengunakan air dan di buang kedalam sepiteng dengan disaksikan oleh tersangka dan rekan media.(mona)